Sunday, October 5, 2014

Dear Lexsychopaths, terima kasih untuk mengikuti polling karakter favorit Omen Series...

... dan sekarang kita akan melihat hasilnya.

Karakter favorit Omen Series:

1. Erika Guruh (227 suara)

Kemenangan telak untuk Erika Guruh, cewek paling preman dan brutal seantero jagat bikinan Kalex! Tidak percuma cewek ini nongol terus dalam tujuh buku dalam serial Omen Series, bahkan serial ini pun dinamakan sesuai dengan julukannya yang sangar banget itu.

Komentar Erika menyambut kemenangan ini: "Nggak heran sih, kalo gue menang! Seluruh dunia kan takut sama gue, muahahahaha, muahahahaha, MUAHAHAHAHAHA!"

Komentar yang lain:
Vik: "Ah, nggak penting!"
Putri: "Pasti pada takut digebukin dia!"
Gil: "Ayo, kita nyanyikan lagu untuk Erika dengan lagu dari Michael Jackson. Mukenye thrillerrrrr, thrillerrrr coyyy..."


2. Rima Hujan (133 suara)

Bahkan Sang Peramal sendiri pun melongo melihat hasil yang sangat tidak terduga ini (juga sang penulis ikut-ikutan melongo). Meski irit bicara, ternyata tampang hantunya berkesan juga bagi para pembaca.

Komentar Rima untuk posisi nomor dua: "Untuk mereka yang sudah memilihku, aku akan datangi mereka malam ini untuk mengucapkan terima kasih..."

Val: "JANGANNNNN!! Nanti mereka semua pada pingsan!"
Aya: "Iya, mendingan lo hadiahin aja mereka lukisan lo!"
Val: "Itu sih sama aja nakutinnya..."

3. Valeria Guntur (104 suara)

Dimulai dari peran kecil di Omen #1, Valeria-lah tokoh yang berhasil menginspirasi Kalex untuk membuat tokoh-tokoh lainnya serta menjadikan serial ini tujuh buku. Val juga merupakan tokoh yang berubah paling drastis dari Omen #1 hingga Omen #7.

Komentar Val saat menempati posisi ketiga: "Iya, gue tau tampang asli gue aneh banget. Makanya, nanti setelah lulus dari sekolah ini, gue akan kembali ke tampang cupu yang invisible dan nggak bikin heboh ini! ^_^"

Putri: "Nggak usah munafik. Mukanya kayak gitu ya, gitu aja!"
Aya: "Kalo mau oplas, silakan hubungin gue, gue tau kok dokter bedah plastik yang bagus dengan harga terjangkau, dengan biaya makelar yang memuaskan juga!"
Les: "Kalo aku sih sama aja. Toh yang penting isinya!"
Erika: "Nggak ada yang nanya elo, Beng!"

4. Vik Yamada (83 suara)

Karakter cowok pertama dalam daftar karakter favorit. Tidak mengherankan, bahkan sebagai tukang ojek pun dia sudah mendapatkan banyak penggemar, apalagi kini sebagai general manager di kantor pusat Yamada Bank!

Komentar Vik menanggapi dirinya sebagai karakter cowok paling favorit: "Oh ya? Tapi ini bukan sesuatu yang perlu diributkan. Aku punya banyak kerjaan lain yang lebih penting..."

Erika: "Halahhh, seneng juga lo! Lihat tuh, diem-diem ketawa-ketiwi!" (senggol-senggol)
Vik: "Mana mungkin aku bisa ketawa? Tiap hari dibikin depresi terus sama ulahmu!"
Erika: "Idih, abis ini pasti langsung masuk ke kamar mandi terus ketawa-ketawa sendiri!"
Vik: "Haishhhh!" (hopeless)


5. Putri Badai (71 suara)

Pemimpin The Judges yang tidak peduli disukai ataupun tidak. Selama dia berhasil melakukan pekerjaannya dengan baik, itu sudah cukup. Putri membuktikan bahwa menjadi diri sendiri, lengkap dengan segudang kekurangan, tidak akan membuat kita dibenci.

Komentar Putri terhadap posisinya di urutan kelima: "Sori, daripada berkomentar, lebih baik aku bantuin Rima bersihin rumah!"

Aya: "Kenapa sih kalian bisa pilih dia? Dia jutek bener, tauuu! Nggak akan deh, kita ditraktir meski udah bikin dia jadi karakter favorit!"
Erika: "Iya, bener! Mendingan milih gue! Biar gue juga nggak akan nraktir, gue lucu, dia kagak!"
Putri: "Kalian berdua mau mati?"
Aya: "Ayo, Ka, kita ikut nyapu yuk!"
Erika: "Ogah!"

Tokoh-tokoh lainnya: 
6. Damian Erlangga (42 suara)
7. Aria Topan - Daniel Yusman (41 suara)
8. Leslie Gunawan (40 suara)
9. OJ aka Octavius Julius (39 suara)
10. Gil Goriabadi (28 suara)
11. Mr. Guntur - Pak Rufus (2 suara)
12. Andrew, Pak Mul, Nikki, Eliza, Tan Welly (1 suara)

Terima kasih untuk para peserta polling! Pengumuman tiga komen terbaik polling akan dilakukan minggu depan. Stay tune!

Love you all, guys! ♥

xoxo,
Lexie

5 comments:

Unknown said...

OJ nomor sembilaaaaannn!!!
Yeyeyeyeye :D

Bahkan saya mengira dia akan ada di urutan 10 ke bawah :p

Unknown said...

mestipun jadi juara 2, yang penting rima tetep juara di hati ku *cieilah* coyo rima coyo!!!

Unknown said...

Rimaaaa

Unknown said...

Kak penasaran sama karakternta leslie gunawan

Lindy desu said...

Sumpaaah jadi kangen omen series ��