Monday, May 1, 2017

Bad Girl Series: Ready to be Sent!




Your Evil Stepsister - Dadan Erlangga

Merentang jarak sejauh-jauhnya dan membangun benteng setinggi-tingginya dari orang-orang di sekitar adalah hal terbaik yang bisa dilakukan Gina untuk hidupnya sekarang. Memulai hidup baru di Jakarta, Gina hanya ingin meyelesaikan kuliah, lalu berkarier sebagai Desainer Grafis andal, dan menyibukkan diri dengan hal-hal yang akan membuatnya lupa pada semua rasa sakit itu. Rasa sakit yang disebabkan oleh ibu dan adik tirinya. Namun, manusia tak bisa hidup sendiri, dan melupakan rasa sakit takkan pernah bisa menyembuhkan luka itu sama sekali. Pertemuannya dengan Abi, Nisa, dan Ghani mengubah pandangannya tentang makna sebuah hubungan yang diyakininya selama ini.

Your Playgirl - Christina Tirta

Siapa yang nggak kenal Lyla Melati? Playgirl kampus fakultas Bahasa Inggris itu memiliki signature look selalu mengenakan baju warna putih. Bagi Lyla, cinta sejati itu omong kosong. Impiannya adalah hidup glamor dan dikelilingi para pria yang memujanya. Persis seperti kehidupan Aunt Lily, adik ibunya. Namun, rentetan peristiwa mengejutkan membuat Lyla terpaksa menghadapi kenyataan pahit yang tak pernah ia bayangkan. Apalagi setelah ia mengenal si kembar Moon dan Rain serta paman mereka yang memikat, Leonard. Kali ini, Lyla, si playgirl, harus menerima pelajarannya dengan cara yang sangat menyakitkan.

Your Mean Girl - Erlin Cahyadi

Ata sangat membenci Samuel bahkan pada pertemuan pertama mereka. Karena itu, Ata syok saat menyadari dirinya jatuh cinta pada cowok yang sering dibullynya itu, hanya gara-gara satu tindakan gentleman Samuel. Dari yang semula memikirkan ide untuk membully Samuel, Ata berbalik memikirkan cara untuk mendapatkan hati Samuel. Masalahnya, itu bukan hal yang mudah. Bahkan, itu termasuk misi yang mustahil, mengingat ‘kerusakan-kerusakan’ yang telah terjadi di antara mereka.

Your Gangster Girl - Christina Juzwar

Olivia menakutkan, sekaligus menyebalkan karena tingkahnya yang seenak udel dan anarkis. Tidak heran dia dijuluki cewek preman. Olivia juga tidak suka berteman, terutama dengan cowok. Tapi buat Jamie Oetomo, justru Olivia menarik. Dia mendekatinya terus, hingga membuat Olivia risih. Namun lama kelamaan, hatinya memberontak menjadi sebuah perasaan yang dia takuti dan jauhi sebelumnya, yaitu jatuh cinta. Tapi Olivia keras kepala dan terus menyangkal. Terus terang, Olivia punya alasan yang kuat mengapa dia bersikap seperti itu. Karena masa lalu dan sekarang yang sedang dia alami.

Your Party Girl - Lexie Xu

Rachel, selegram yang hobi clubbing dan juga merupakan cewek popular di kampusnya, tidak menduga dia bakalan jatuh cinta pada Orion, cowok alim dan pendiam yang sedari dulu dianggapnya judgemental. Sayangnya, Orion punya prinsip untuk tidak berpacaran selama kuliah. Kesal pada Orion, Rachel memutuskan untuk melupakannya dengan menyelidiki kematian Wiwin, teman clubbing-nya yang terdekat, bersama Rafael, polisi ganteng yang tidak lain adalah paman Orion. Sementara itu, Orion dan Rafael bekerja sama untuk melindungi Rachel. Akan tetapi hanya Rachel yang bisa menentukan nasibnya sendiri.

1 comment:

Tech IT Solutions said...

thanks lexie for sharing this amazing reads i havent had time to go through them since lately i have been preoccupied with the activity of offering intimeessay to my clients